Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2021

MOBIL LISTRIK HADIRKAN TEKNOLOGI PENGECASAN NIRKABEL

Gambar
  Mobil listrik menjadi isu paling menarik belakangan ini. Tidak hanya satu produsen otomotif yang menghadirkan mobil listrik, tetapi beberapa produsen juga sudah menyiapkannya. Termasuk pemain baru yang akan memperkenalkan mobil listrik terbarunya. Kerja sama yang terjalin antara Alibaba (sebuah perusahaan e-commerce terbesar di Cina) dan SAIC, siap untuk meluncurkan mobil listrik dengan teknologi terbarunya. Ada beberapa teknologi yang siap dimasukkan pada mobil listrik ini. Bahkan, bukan hanya dari segi teknologi yang dibenamkan, tetapi dari segi fitur yang ditawarkan, Alibaba dan SAIC juga sudah merencanakan fitur apa saja yang akan mereka benamkan untuk membuat konsumen terkesima. Melansir dari Carscoops, mobil listrik hasil kolaborasi ini tidak hanya menawarkan satu model saja, tetapi disebutkan mereka akan membuat model sedan dan crossover. Mengutip dari laman tersebut, salah satu yang akan ditonjolkan adalah adanya teknologi cerdas pada pencahayaan dimana lampu ini dibuat dari

5 Tips Diet Sehat dan Cepat Menurunkan Berat Badan

Gambar
Tips diet sehat dan cepat menurunkan berat badan. Ada banyak informasi yang sering kita dengar dan dan kita ketahui mengenai cara diet untuk menurunkan berat badan dengan cepat.  Untuk mengikuti dan menjalankan program diet tersebut harus diikuti dengan kemauan yang keras karena ketika sedang melakukan program diet tersebut tentunya Anda akan merasa lapar dan bisa saja akhirnya Andapun menghentikan program diet yang dijalankan hanya dalam beberapa minggu saja. Selain itu ada juga informasi tentang program diet yang menjanjikan akan terjadi penurunan berat badan hingga mencapai 4,5 kg dalam seminggu, tentu hal tersebut akan menggoda Anda untuk menjalankannya, namun masalahnya kita harus mengetahui apakah program diet tersebut merupakan cara diet yang sehat, aman dan bisa dijalankan selamanya? Padahal untuk menurunkan berat badan melalui program diet sehat, aman dan sukses adalah menjalankan gaya hidup sehat yang sesuai dengan kebutuhan individu Anda dan tentunya dapat dijalankan seumur

KECANTIKAN WANITA

Gambar
  KECANTIKAN WANITA Kecantikan wanita tidak berasal dari tampilan fisik saja Banyak iklan produk kecantikan yang mengumbar janji akan memberikan wajah yang mulus berseri sepanjang hari dan jauh dari jerawat. Hal tersebut menjadikan pola pikir masyarakat yang menilai kecantikan wanita hanya bisa dilihat dari keindahan fisiknya saja. Kecantikan wanita yang dimaksud selama ini seakan berkiblat pada seberapa indah lukisan alis atau seberapa merona lipstik yang digunakan. Banyak wanita kemudian lupa banyak tips cantik alami yang bisa dilakukan dan bisa memancarkan kecantikan wanita selain dari penampilan fisiknya. Karena cantik tidak semata didefinisikan oleh indahnya paras. Ada kepribadian indah yang juga memainkan peranan penting pada definisi “wanita cantik”. Berkenalan dengan Diri Sendiri Self-esteem atau rasa percaya diri didefinisikan sebagai penilaian, evaluasi atas seluruh keadaan menguntungkan, menyenangkan, atau tidak bahagia yang terjadi pada dirinya. Self-esteem dinilai sebagai

Cara Merawat Miss V sebelum Menikah yang Mudah Dilakukan

Gambar
  Pernikahan merupakan momen spesial bagi banyak wanita. Tentunya, Anda juga memerlukan persiapan istimewa untuk menghadapinya. Selain perawatan wajah dan tubuh, cara merawat miss V sebelum menikah mungkin juga diperlukan. Berbagai cara miss V sebelum menikah Pada dasarnya, vagina atau miss V memiliki sistem pembersihan secara alami. Oleh karena itu, cara merawat miss V sebelum menikah tidak perlu terlalu berlebihan. Semakin alami dan sederhana, semakin baik bagi kesehatan miss V Anda. 1. Menjaga kesehatan tubuh Menjaga kesehatan tubuh secara umum memiliki pengaruh besar terhadap organ seksual seperti miss V. Oleh karena itu, konsumsi makanan yang bergizi seimbang, menjaga berat badan, dan rajin berolahraga, dapat digolongkan sebagai cara merawat miss V sebelum menikah. Soal makanan, berbagai asupan yang baik untuk kesehatan vagina, yakni jus cranberry, ubi, yogurt, sayuran berdaun hijau, alpukat, dan apel. Jika kesehatan tubuh tidak dijaga dengan baik, beberapa penyakit tertentu bisa

Virus Corona

Gambar
  Virus Corona atau severe acute respiratory syndrome coronavirus 2 (SARS-CoV-2) adalah virus yang menyerang sistem pernapasan. Penyakit karena infeksi virus ini disebut COVID-19. Virus Corona bisa menyebabkan gangguan ringan pada sistem pernapasan, infeksi paru-paru yang berat, hingga kematian. Severe acute respiratory syndrome coronavirus 2 (SARS-CoV-2) yang lebih dikenal dengan nama virus Corona adalah jenis baru dari coronavirus yang menular ke manusia. Virus ini bisa menyerang siapa saja, seperti lansia (golongan usia lanjut), orang dewasa, anak-anak, dan bayi, termasuk ibu hamil dan ibu menyusui. Infeksi virus Corona disebut COVID-19 (Corona Virus Disease 2019) dan pertama kali ditemukan di kota Wuhan, China pada akhir Desember 2019. Virus ini menular dengan sangat cepat dan telah menyebar ke hampir semua negara, termasuk Indonesia, hanya dalam waktu beberapa bulan. Hal tersebut membuat beberapa negara menerapkan kebijakan untuk memberlakukan lockdown dalam rangka mencegah penyeb

8 Dampak Buruk Sering Konsumsi Minuman Beralkohol

Gambar
  Konsumsi minuman beralkohol secara berlebihan memang  akan memberikan dampak buruk. Bukan hanya memberikan efek mabuk, konsumsi alkohol berlebihan dapat meningkatkan risiko gangguan kesehatan tubuh, baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang. Gangguan jangka pendek biasanya akan terjadi keracunan alkohol, sedangkan gangguan kesehatan jangka panjang akan mengakibatkan penyakit hati. Hal ini dikarenakan alkohol yang masuk ke dalam tubuh akan dimetabolisme oleh hati. Maka tak heran, seseorang yang konsumsi minuman beralkohol akan mengalami gangguan hati. Selain penyakit organ hati, ada beberapa masalah kesehatan lainnya jika mengonsumsi alkohol secara berlebihan. Berikut ada delapan dampak buruk sering konsumsi minuman beralkohol Kerusakan Gigi dan Otak Gigi Rusak Minum alkohol secara berlebih dapat mengakibatkan kerusakan gigi berupa plak gigi yang lebih banyak. Kondisi ini bisa meningkatkan risiko tiga kali lebih mungkin untuk kehilangan gigi, setidaknya satu. Hal ini dikarenakan

Nggak Mau Cuma Jadi Pembaca, Cina Bikin Wikipedia-nya Sendiri! Udah Rekrut 20 Ribu Orang Lho

Gambar
  Sebagai negara yang terkenal ketat, Cina memang punya regulasi untuk hampir semua hal yang ada di sana. Tak terkecuali urusan informasi di dunia maya. Buat kalian yang belum tahu, Cina menerapkan blokir terhadap Google, Wikipedia dan Facebook sejak beberapa tahun yang lalu. Nah baru-baru ini, Cina mencanangkan satu proyek baru; “The Chinese Encyclopaedia”. Proyek yang diusung menggunakan konsep ‘Great Wall of Culture’. Proyek ini lahir karena kebutuhan informasi cepat di dunia digital seperti sekarang. Dengan diblokirnya Wikipedia, Cina wajib punya alternatif lainnya  Khusus untuk Wikipedia, sebenarnya memang sudah ada Wikipedia versi Cina. Namun karena sensor terhadap arus informasi yang setiap hari terus berkembang sulit untuk dilakukan, maka Cina secara memberlakukan aturan blokir terhadap situs yang satu ini sejak 2015. Padahal Cina sedang gencar-gencarnya bangkit di bidang teknologi dan informasi, kalau Wikipedia diblokir, mereka sendiri yang akan kesusahan nantinya. Karena itu